Paris Saint Germain vs Barcelona 1-3

Ditulis oleh: -

PSG vs Barcelona

Barcelona berhasil mengalahkan Paris Saint Germain dengan skor 3-1 dalam pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions di kandang PSG, stadion Parc des Princes, Rabu waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Secara keseluruhan tim tamu unggul penguasaan bola hingga 61 persen dan melakukan enam kali tendangan tepat sasaran.

Barca nyaris membuka keunggulan pada menit ke-14. Peluang tercipta setelah Messi mengirimkan umpan matang ke sisi kanan gawang PSG. Suarez yang menerima si kulit bundar, langsung melesakkan tendangan. Sayang, bola menghantam tiang gawang.
Barcelona akhirnya membuka keran gol pada menit ke-18 lewat sepakan Neymar yang memanfaatkan umpan Messi. Pemain berkebangsaan Brasil itu pun berhasil "merobek" sisi kiri gawang PSG.
Memasuki babak kedua, PSG langsung membangun berbagai upaya serangan, namun penyelesaiannya tetap tak membuahkan hasil.

Salah satunya lewat aksi Pastore yang melesakkan tendangan keras dari luar kotak penalti Barca. Sayang, bola berhasil dihalau penjaga gawang.
Di saat terus berupaya menyeimbangkan kedudukan, PSG malah kembali kebobolan. Kali ini lewat aksi Suarez yang berhasil melewati tiga pemain belakang tim tuan rumah. Sepakan jarak dekat Suarez tak bisa dihalau sempurna kiper, sehingga bola pun meluncur ke dalam gawang.

Suarez kembali unjuk kebolehan dengan membawa Barca unggul 3-0 pada menit ke-79. Gol berawal dari kawalan tak sempurna David Luiz yang membuat eks pemain Liverpool itu leluasa melepaskan tendangan dan tak terhalau kiper.

Empat menit berselang, PSG memperkecil ketertinggalan lewat tendangan voli Van der Wiel yang tak mampu dibaca penjaga gawang Barca. Skor kembali berubah menjadi 3-1.
Hingga laga usai, tak ada gol tambahan tercipta. Kedua tim akan kembali bersua pada leg kedua di kandang Barcelona, pekan depan.

Susunan pemain:
PSG: 30-Salvatore Sirigu; 2-Thiago Silva (32-David Luiz 21), 5-Marquinhos, 17-Maxwell, 23-Gregory Van Der Wiel; 4-Yohan Cabaye, 14-Blaise Matuidi, 25-Adrien Rabiot (7-Lucas Moura 65); 9-Edinson Cavani, 22-Ezequiel Lavezzi, 27-Javier Pastore
Pelatih: Laurent Blanc

Barcelona: 1-Marc-Andre ter Stegen; 2-Martin Montoya (21-Adriano 80), 3-Gerard Pique, 14-Javier Mascherano, 18-Jordi Alba; 4-Ivan Rakitic (24-Jeremy Mathieu 74), 5-Sergio Busquets. 8-Andres Iniesta (6-Xavi 53); 9-Luis Suarez, 10-Lionel Messi, 11-Neymar
Pelatih: Luis Enrique

Wasit: Mark Clattenburg (Inggris)